MediaJaya24.com, Medan. ~Keberadaan Komunitas Pelanggan Air Perumda Tirtanadi (KOMPATIR) yang sudah berbadan hukum tidak terasa usianya memasuki 8 (delapan) tahun. Sebagai mitra kerja dari Perumda Tirtanadi dalam hal pelayanan kepada pelanggan airnya, Kompatir juga sebagai wadah yang melakukan fungsi sosial kontrol dari masyarakat kepada manajemen Perumda Tirtanadi.
Dalam rangka HUT Kompatir ke 8, pada hari Rabu, 30 Oktober 2024 bertempat di Kembar Cafe Medan, Kompatir menyampaikan apresiasinya kepada manajemen Perumda Tirtanadi yang saat ini dipimpin oleh 3 Plt. Direksi. Acara yang diadakan oleh Kompatir ini dihadiri oleh jajaran Direksi, Kepala Divisi, Kepala Cabang dan Pegawai Perumda Tirtanadi, juga dihadiri oleh perwakilan sebagai pelanggan air Perumda Tirtanadi dari beberapa cabang serta seluruh pengurus Kompatir. Acara yang penuh kekeluargaan, keakraban dan hikmat ini dipandu oleh sekretaris Kompatir Harist Lubis dengan kata sambutan pembukaan dan do’a.
Sebelum menyampaikan apresiasi berupa penyerahan piagam penghargaan dari Kompatir kepada manajemen Perumda Tirtanadi, Ketua Umum Kompatir Dr. T. Riza Zarzani, SH, MH. menyampaikan kata sambutannya yang pada intinya mengatakan ; “ penyerahan penghargaan ini bentuk apresiasi dari pelanggan air Perumda Tirtanadi (Kompatir) terhadap yang telah dilaksanakan Tirtanadi. Dengan penyerahan penghargaan ini diharapkan pelayanan dan kinerja Tirtanadi semakin baik kedepannya.
Plt. Direktur Utama Perumda Tirtanadi Ewin Putra, SE, M.Si, menerima Piagam Penghargaan atas “Kinerjanya Mewujudkan Pelayanan Prima Kepada Pelanggan Air Perumda Tirtanadi”, yang diserahkan oleh Ketua Umum Kompatir Dr. T. Riza Zarzani, SH, MH.
Sedangkan Plt. Direktur Air Limbah Perumda Tirtanadi Salman Farizi Sihotang, B.Com, Ec, SE, M.Si, menerima Piagam Penghargaan atas “Kinerja Mewujudkan Pelayanan Air Limbah Dengan Konsep Ramah Lingkungan”, yang diserahkan oleh Ketua Harian Kompatir Dr.(c) Fahroel Rozi, SH, MH.
Selanjutnya Plt. Direktur Administrasi dan Keuangan Perumda Tirtanadi Sahrim Siregar, menerima Piagam Penghargaan atas “Kinerjanya Mewujudkan Kemudahan Birokrasi Kepada Pelanggan Air Perumda Tirtanadi”, yang diserahkan oleh Sekretaris Kompatir Harist Lubis, SE.
Kompatir juga menyampaikan apresiasi kepada Kepala Cabang Sunggal Hamdan Syahri Harahap, Kepala Cabang Sei Agul Robert Sahat Manik, Kepala Cabang Padang Bulan Martha Lumban Tobing, Kepala PKB Dewi Mala, Kepada Bidang Operasional Pelayanan Air Limbah Edi Suwito, Kepala Bagian Jaringan Cabang Medan Kota Imran Ritonga dan Kepala Bagian Pegawasan Cabang Medan Denai Rina Yanti Rangkuti, yang diserahkan oleh masing-masing pengurus Kompatir H.J. Umeda, Rizal Syam, Melky Purba, Fajar Trihatya dan Jasrial Husin.
Selesai penyerahan piagam penghargaan dari Kompatir, Ewin Putra selaku Plt. Direktur Utama Perumda Tirtanadi mengatakan dalam kata sambutannya : merasa terharu atas apresiasi dari pelanggan air Perumda Tirtanadi yang diprakarsai oleh Kompatir. Perumda Tirtanadi tidak berjalan sendiri dalam melayani pelanggan airnya, ternyata pelanggan airnya juga turut langsung mendampingi untuk mewujudkan harapan-harapan dari pelanggannya.
Sementara itu Melly yang merupakan pelanggan air Perumda Tirtanadi Cabang Medan Kota, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Tirtanadi atas pelayananan yang telah diterimanya sebagai pelanggan air Tirtanadi. Cepat tanggap dari Tirtanadi mengatasi keluhan gangguan air yang dijembatani oleh Kompatir sangatlah memuaskan dan berharap Tirtanadi tidak menaikkan tarif airnya.
Acara HUT Kompatir dengan acara pokok penyerahan piagam penghargaan kepada manajemen Perumda Tirtanadi ini ditutup oleh sekretaris Kompatir Harist Lubis sebagai pemandu acara dengan mengucapkan Puji Syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan YME dan Yang Maha Kuasa serta ditutup dengan pantun “ Terbang slisih si burung kedidi, Terbang berduyun di waktu pagi. Terima kasih Tirtanadi, Air kami sudah tak mati lagi. (H.Harist Lubis)